Pengurus HIMA Departemen Teknik ELektro 2022 Resmi dilantik

Pengurus Himpunan Mahasiswa Departemen Teknik Elektro (HMTE) Resmi Dilantik

Seiring dengan berakhirnya masa jabatan Pengurus Himpunan Mahasiswa Departemen Teknik Elektro (HMTE) Fakultas Teknik, Universitas Negeri Padang periode Tahun 2021, Departemen Teknik Elektro melantik secara resmi Pengurus Himpunan Mahasiswa Departemen Teknik Elektro (HMTE) periode 2022. Pengurus HMTE 2022 yang diketuai oleh Muhammad Habibi Alfajri ini dilantik berdasarkan hasil musyawarah besar (MUBES) yang telah dilaksanakan sebelumnya.

Kegiatan pelantikan ini dihadiri oleh Wakil Dekan III Fakultas Teknik, Universitas Negeri Padang Dr. Mukhlidi Muskhir, S.Pd., M.Kom., yang sekaligus melantik dan mengambil sumpah jabatan bagi semua pengurus HMTE 2022 yang terpilih. dalam sambutan beliau berpesan agar pengurus HMTE 2022 ini dapat amanah dalam mengemban tugas sebagai pengurus HMTE 2022. Selain itu Kepala Departemen Teknik Elektro sekaligus Ketua Program Studi Teknik Elektro Industri Risfendra, S.Pd., M.T., Ph.D. dalam sambutannya juga berpesan agar HIMA dapat menjadi pusat unggulan prestasi dan kreatifitas mahasiswa. “jadikan Himpunan mahasiswa ini wadah bagi mahsiswa departemen teknik elektro untuk berprestasi, berkreasi, dan berinovasi untuk menjadikan pusat keunggulan bagi mahsiswa”. ungkapnya Risfendra.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh  3 orang Pembimbing HMTE yaitu Doni Tri Putra Yanto, S.Pd., M.Pd.T., Rahmat Hidayat, S.Pd., M.Pd.T., Ricky Maulana, S.T., M.T.,. Doni dalam sambutannya sebagai pembimbing berpesan agar pengurus HIMA yang baru dapat lebih baik dari Pengurus HIMA sebelumnya dalam rangka memajukan HIMTE ini kedepan. “saya haraf Pengurus HIMA yang baru ini dapat melanjutkan kelebihan dan memperbaiki kekurangan dari pengurus sebelumnya”. tegasnya.